Polres Tanjab Barat Adakan Dialog Dengan MUI dan Ormas Islam

Polres Tanjab Barat Adakan Dialog Dengan MUI dan Ormas Islam

LenteraJambi.id, Kuala Tungkal - Polres Tanjab Barat melaksanakan kegiatan dialog interaktif dengan MUI dan Ormas Islam dalam rangka mempererat hubungan silaturahim dengan ulama, lebih khusus antara Polres dan MUI Kab. Tanjab Barat. Sabtu malam (19/9/2020)

Dalam dialog yang berlangsung khidmat, Kapolres Tanjab Barat yang di wakili KBO Satintelkam IPDA Windy Trias Kumoro, SH mengajak MUI dan Ormas Islam membangun komunikasi yang lebih intensif, dalam rangka mempererat silaturahim, merawat kehidupan kebangsaan dan menjaga kesatuan khususnya yang menyangkut persoalan keagamaan dapat diselesaikan melalui dialog.

"Dengan membangun komunikasi dan dialog yang intensif dapat menyatukan langkah-langkah dalam rangka menjaga stabilitas dan keamanan negara." ujar Windy.

Selanjutnya, beliau menambahkan salah satu peran MUI yakni menangkal paham radikalisme dengan menggandeng Tokoh lintas agama agar setiap pemahaman radikal tidak berkembang secara masif di masyarakat.

Dalam dialog ini Polri juga mengajak MUI untuk ikut berperan dengan Sigap dan tanggap dalam merespon penyebaran wabah Covid-19 di Kabupaten Tanjung Jabung Barat. 

Ketua MUI Tanjab Barat H. Mahyuddin Arif, M.Ud menyampaikan apresiasi kepada pihak Polres Tanjab Barat yang sudah memfasilitasi acara dialog dengan MUI dan Ormas Islam.

Ketua MUI juga menyatakan siap membantu Tim Gugus Tugas Covid-19 Tanjab Barat yang dikomandoi Bupati Tanjab Barat dan jajarannya. 

"MUI mengambil bagian peran sejak awal, terutama melalui mimbar keagamaan dengan memberikan himbauan kepada umat untuk selalu menggunakan Masker, mencuci tangan dengan sabun dan tetap menjaga jarak (social distancing)".katanya.

Terkait pelaksanaan Pilkada Serentak Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati Tahun 2020, MUI Tanjab Barat akan tetap netral dan terus memberikan himbauan yang menyejukkan, mengajak seluruh masyarakat untuk menjaga kerukunan, walaupun berbeda pilihan namun kita adalah bersaudara.

MUI juga mengajak kepada semua pihak untuk ikut menciptakan suasana yang sejuk, aman dan kondusif dalam mengikuti Pilkada.(Dd9)